Kapan mulai cuti bersama Lebaran 2023? Ini adalah pertanyaan sering terdengar saat menjelang Lebaran Idul Fitri 2023. Informasi jadwal cuti bersama Lebaran 2023 perlu diketahui untuk memastikan kembali dan menyesuaikannya dengan waktu mudik Lebaran 2023.
Simak informasi jadwal libur cuti bersama Lebaran 2023 sesuai aturan terbaru berikut ini:
Informasi kapan mulai cuti bersama Lebaran 2023 telah ditetapkan pemerintah melalui surat keputusan bersama (SKB) 3 menteri terbaru tentang Perubahan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023. SKB 3 menteri itu berisi soal perubahan dan tambahan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2023.
Selain itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah menekan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 8 Tahun 2023. Keppres ini berisi soal Perubahan Cuti Bersama Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Tahun 2023. Cuti bersama Lebaran 2023 ASN dimajukan mulai 19 April 2023.
Berdasarkan SKB 3 Menteri terbaru dan Keppres No. 8 Tahun 2023 tersebut, cuti bersama Lebaran 2023 mulai tanggal 19 April 2023 sampai tanggal 25 April 2023. Sehingga total jumlah libur lebaran yang terdiri dari libur nasional dan cuti bersama Lebaran Idul Fitri 2023 ada sebanyak 7 hari.
Berikut adalah jadwal libur nasional 2023 terbaru:
- Tanggal 22 April 2023 (Sabtu): Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- Tanggal 23 April 2023 (Minggu): Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- Tanggal 1 Mei 2023 (Senin): Hari Buruh 2023
- Tanggal 18 Mei 2023 (Kamis): Kenaikan Isa Almasih
- Tanggal 1 Juni 2023 (Kamis): Hari Lahir Pancasila
- Tanggal 4 Juni 2023 (Minggu): Hari Waisak 2023
- Tanggal 29 Juni 2023 (Kamis): Idul Adha 2023
- Tanggal 19 Juli 2023 (Rabu): Tahun Baru Islam
- Tanggal 17 Agustus 2023 (Kamis): Hari Kemerdekaan
- Tanggal 28 September 2023 (Kamis): Maulid Nabi Muhammad SAW
- Tanggal 25 Desember 2023 (Senin): Hari Natal 2023.
Jadi, kapan mulai cuti bersama Lebaran 2023? Cuti bersama Lebaran Idul Fitri 2023 dimulai pada hari Rabu, 19 April 2023 sampai hari Selasa, 25 April 2023. Semoga bermanfaat!